COMPILER

Compiler adalah sebuah software yang digunakan untuk mengubah sebuah sintak bahasa pemrograman menjadi sebuah program atau aplikasi.Freepascal adalah salah satu compiler yang cukup bagus untuk bahasa pemrograman pascal.Freepascal adalah compiler 32 bit untuk processor jenis i386 dan m68k, Free pascal memiliki kelebihan multiplatform yaitu suport terhadap banyak operating system.

Kompilator (Inggris: compiler) adalah sebuah program komputer yang berguna untuk menerjemahkan program komputer yang ditulis dalam bahasa pemrograman tertentu menjadi program yang ditulis dalam bahasa pemrograman lain.

Terlepas dari pengertiannya yang demikian relatif luas, istilah kompilator biasa digunakan untuk program komputer yang menerjemahkan program yang ditulis dalam bahasa pemrograman tingkat tinggi (semacam bahasa Pascal, C++, BASIC, FORTRAN, Visual Basic, Visual C#, Java, xBase, atau COBOL) menjadi bahasa mesin, biasanya dengan bahasa Assembly (assembler) sebagai perantara.

Pembagian Class IP Address & Subneting

IP address digunakan sebagai alamat dalam hubungan antar host di  internet sehingga merupakan sebuah sistem komunikasi yang universal karena  merupakan metode pengalamatan yang telah diterima di seluruh dunia. Dengan  menentukan IP address berarti kita telah memberikan identitas yang universal  bagi setiap interadce komputer. Jika suatu komputer memiliki lebih dari satu  interface (misalkan menggunakan dua ethernet) maka kita harus memberi dua IP  address untuk komputer tersebut masing-masing untuk setiap interfacenya.

Apa Itu OSI

Model referensi jaringan terbuka OSI atau OSI Reference Model for open networking adalah sebuah model arsitektural jaringan yang dikembangkan oleh badan International Organization for Standardization (ISO) di Eropa pada tahun 1977. OSI sendiri merupakan singkatan dari Open System Interconnection. Model ini disebut juga dengan model "Model tujuh lapis OSI" (OSI seven layer model).

Sebelum munculnya model referensi OSI, sistem jaringan komputer sangat tergantung kepada pemasok (vendor). OSI berupaya membentuk standar umum jaringan komputer untuk menunjang interoperatibilitas antar pemasok yang berbeda. Dalam suatu jaringan yang besar biasanya terdapat banyak protokol jaringan yang berbeda. Tidak adanya suatu protokol yang sama, membuat banyak perangkat tidak bisa saling berkomunikasi.

Baru Lama HomE
to Top